Tasikmalaya IndoRepublik.Com-Kabupaten Tasikmalaya-bantuan beras dari bahan pangan nasional (BPN) tahap tiga terus di gencar di tingkat Kabupaten Tasikmalaya. Kamis (15/08/2024) Desa Sukarame Kecamatan Sukarame Kabupaten Tasikmalaya menyalurkan beras bahan pangan nasional sebanyak 904 KPM.
Ridho Mulyadi Selaku kepala desa Sukarame mengatakan kebetulan ini bantuan beras dari bahan pangan nasional untuk pengatasan kemiskinan ekstrim tahap tiga, kan kebetulan bantuan beras ini di bagi menjadi tiga tahap nah sekarang tahap tiga. Ucapnya
Saya selaku kepala desa menghimbau kepada penerima bantuan beras agar bisa di manfaatkan sebaik mungkin dan saya berpesan jangan sekali kali penerima menjual beras tersebut karna ini mutlak bantuan buat di manfaatkan bukan untuk di jual kembali oleh penerima.
Mudah mudahan bantuan beras bahan pangan nasional ini bisa berkelanjutan karna masyarakat bisa terbantu dengan adanya bantuan beras ini terutama bagi masyarakat yang membutuhkan. Pungkasnya
(The zhok)