Banyuasin, Indo Republik.com – Rapat Koordinasi Pemetaan Rumah Tidak Layak Huni Berbasis Geospasial Di Kecamatan Tanjung Lago Di Laksanakan Di Hotel Rids Palembang. Jumat (19/07/2024)
Ir. H. Mohd. Riyan A.S,ST.,MM.,IPM.,ASEAN Eng Kepala Dinas Perkimtan Kabupaten Banyuasin mengatakan bahwa, jadi rapat hari ini yaitu kita mengkolaborasikan penanganan kemiskinan ekstrem, melalui layanan rumah sehat dan produktif nanti berbasis geospasial di dinas perkimtan.
Melalui program geospasial kita dapat memetakan jumlah rumah tidak layak huni kawasan kumuhnya, mungkin kita coba di tahun ini untuk pertama kali di geospasial, ” Ujarnya.
“Dan kalau untuk rumah mungkin belum, nanti kita petakan dulu biar geospasialnya berapa, jadi nanti kita cek dulu berapa di satu kawasan itu jumlah rumah, jalannya renasenya, sehingga bisa kita selesaikan. Mungkin di tahun depan tapi paling tidak kita sudah punya basis data. Kalau untuk pertama ini di kawasan kumuh Tanjung lago. Jadi langsung ke Tanjung Lago dulu untuk pertama, mungkin berkelanjutan di kawasan lainnya, juga di seluruh kecamatan ada 22 kawasan di kabupaten Banyuasin ini target ke depan, ” Tutupnya.
Pewarta: Adi